HUBUNGAN PENGGUNAAN GOOGLE CLASSROOM DAN KEMANDIRIAN BELAJAR DENGAN HASIL BELAJAR MATEMATIKA SISWA PADA MASA PANDEMI COVID-19

Sindi Claudia Harun, Anetha L.F Tilaar, Victor R. Sulangi

Abstrak

Tujuan penelitian ini adalah untuk mengkaji hubungan: (1) penggunaan google classroom dan  hasil belajar matematika siswa pada masa pandemi covd-19, (2) kemandirian belajar dan hasil belajar matematika siswa pada masa pandemi covid-19, (3) penggunaan google classroom dan kemandirian belajar dengan hasil belajar matematika siswa pada masa pandemi covid-19. Jenis penelitian yang digunakan yakni analisis kuantitatif. Pengumpulan data menggunakan angket. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas XI, sedangkan sampel yang digunakan kelas XI MIA berjumlah 30 siswa. Hasil pengujian analisis diperoleh, (1) nilai Sign. X1 sama dengan 0.000. Nilai pengujian tersebut kurang dari 0.05, maka dapat disimpulkan bahwa media pembelajaran google classroom (X1) memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap hasil belajar siswa (Y). (2) nilai Sign. X2 sama dengan 0.003. Nilai pengujian tersebut kurang dari 0.05, maka dapat disimpulkan bahwa kemandirian belajar siswa (X2) memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap hasil belajar siswa (Y). (3) nilai Sign. pengujian sama dengan 0.013 yang mana kurang dari nilai pembanding sama dengan 0.05. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa penggunaan media pembelajaran google classroom (X1) dan kemandiran belajar (X2) secara simultan memiliki pengaruh yang positif dan signifikan terhadap hasil belajar siswa (Y).

Kata kunci: Google classroom, kemandirian, hasil belajar

Teks Lengkap:

PDF

Referensi

Arikunto, S. (2002). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktek. CV. Alfa Beta.

Desmita. (2017). Psikologi Perkembangan Peserta Didik. PT Remaja Rosdakarya.

Dewi, W. A. F. (2020). Dampak Covid-19 terhadap implementasi pembelajaran daring di Sekolah Dasar. Edukatif: Jurnal Ilmu Pendidikan, 2(1), 55–61.

Fatimah. (2010). Psikologi Perkembangan. Perkembangan Peserta Didik. Pustaka Setia.

Iskandar. (2020). Aplikasi Pembelajaran TIK. Yayasan Kita Menulis.

Japar, M., Fadhillah, D. N., & Ganang, L. H. P. (2019). Media dan Teknologi. Jakad Publishing.

Lestari, S. (2018). Peran Teknologi Dalam Pendidikan di Era Globalisasi. Edureligia: Jurnal Pendidikan Agama, 2(2). https://ejournal.unuja.ac.id/index.php/edureligia

Riduwan. (2015). Dasar-Dasar Statistika. Alfabeta.

Silberman, M. L. (2007). Active Learning: 101 Strategi Pembelajaran Aktif. Pustaka Insan Madani.

Sugiyono. (2002). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R & . In Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R & D. Alfabeta.

Suryabrata, S. (2006). Psikologi Pendidikan. PT Raja Grafindo.