PENGARUH STRATEGI PEMASARAN TERHADAP PENINGKATAN VOLUME PENJUALAN PAKAIAN PADA TOKO GROSIR KADAFI COLLECTION DI KOTA SIGLI KABUPATEN PIDIE

Cut Italina Fakhrurrazi

Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Strategi Pemasaran Terhadap Peningkatan Volume penjualan Pakaian pada Toko Grosir Kadafi Collection di kota Sigli Kabupaten Pidie. Penelitian ini bertujuan utuk mengetahui pengaruh strategi pemasaran terhadap peningkatan volume penjualan pakaian pada Toko Grosir Kadafi Collection di kota Sigli. Dalam penelitian ini metode Analisis yang di gunakan adalah Regresi sederhana, sedangkan pengumpulan data di lakukan dengan cara wawancara, Responden penelitian sebanyak 70 orang konsumen Toko Grosir Kadafi Collection di Sigli yang di ambil secara purposive sampling. pengumpulan data menggunakan kuesioner yang di isi oleh responden berdomisili di Toko Grosir Kadafi Collection Sigli. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara simultan variabel strategi pemasaran berpengaruh signifikan terhadap peningkatan volume penjualan. Pengaruh strategi pemasaran trerhadap peningkatan volume penjualan dengan nilai F hitung sebesar 85,876 dengan tingkat signifikan sebesar 0,000. Uji statistik juga menunjukkan nilai T hitung sebesar 9,267 dengan tingkat signifikan sebesar 0,000. secara parsial strategi pemasaran mempengaruhi peningkatan volume penjualan pada Toko Grosir kadafi Collection di kota Sigli.

Kata Kunci: Strategi Pemasaran dan Volume Penjualan

Teks Lengkap:

PDF

Referensi

Basu Swastha, Irawan, (2005). Manajemen Pemasaran Modern. Liberty, Yogyakarta.

Istiyanto, Bekti. Pangestuti, Sri dan Nur Aeni, Eni, (2006). Evaluasi Keberhasilan.

Kotler dan Armstrong, (2006). Dasar-dasar Pemasaran, Prenhallindo, Jakarta.

Kotler, Philip, (2005). Manajamen Pemasaran, Jilid 1 dan 2. Jakarta: PT. Indeks Kelompok Gramedia.

Santoso, Singgih. (2005). SPSS Mengolola Data Statistik Secara Profesional, Alex Media Komputindo, Jakarta.

Umar, Husen, (2001), Metodelogi Penelitian Aplikasi Dalam Pesaran. PT. Grmedia Pustaka Utama.