APLIKASI COMPUTER BASED TRAINING (CBT) UNTUK UJI KOMPETENSI CALON KEPALA SEKOLAH PADA DINAS PENDIDIKAN KABUPATEN PIDIE BERBASIS WEB DENGAN CODEIGNITER
Abstrak
Seleksi calon kepala sekolah oleh Dinas Pendidikan Kabupaten Pidie dilakukan dalam periode pelaksanaannya, tiap-tiap sekolah berhak mempromosikan guru-guru yang dinilai mampu menjadi kepala sekolah. Seleksi akademik yang dilakukan oleh Dinas Pendidikan saat ini masih menggunakan metode konvensional, yaitu pada prosesnya bakal calon kepala sekolah diberikan tes substansi, dimana pada tes substansi dilaksanakan dalam dua tahap yaitu seleksi tertulis dan seleksi wawancara. Nah, pada seleksi tertulis inilah Dinas Pendidikan Kabupaten Pidie masih menggunakan metode konvensial, metode ini memiliki resiko yang sangat tinggi terhadap human error, dimana bisa saja kertas jawaban dari bakal calon kepala sekolah rusak, sehingga hal ini dapat merugikan bakal calon kepala sekolah. Disamping itu tes tulis yang menggunakan metode konvensional menghabiskan biaya dan waktu yang tidak sedikit. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk merancang dan membangun suatu aplikasi Computer Based Training (CBT) untuk uji kompetensi calon kepala sekolah pada Dinas Pendidikan Kabupaten Pidie berbasis web dengan Codeigniter. Pada penelitian ini aplikasi dibangun dengan menggunakan bahasa pemograman berbasis web serta framework codeigniter. Hasil dari penelitian ini dapat mempermudah dan mempercepat dalam proses seleksi tes tulis bakal calon kepala sekolah.
Kata kunci: Aplikasi, Computer Based Training (CBT), Uji Kompetensi, Calon Kepala
Sekolah, Codeigniter, Web, MySQL
Kata Kunci
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Anhar. 2016. Kumpulan Sourch Code Visual Basic 6.0 untuk Skripsi. Jakarta: PT Elex Media Komputindo.
Budi Raharjo. 2018. Belajar Otodidak Framework CodeIgniter Edisi. Revisi Teknik pemrograman Web dengan PHP 7 dan Framework CodeIgniter 3. Bandung: Informatika.
Dewa, Ayu, Sri, Agustina. 2017. Perancangan Aplikasi Computer Based Test (CBT) Berbasis Web. Jurnal Universitas Dhayana Pura Bali Vol. 2 No.1, 165-177.
Fitria, Halim, dkk. 2020. Menjadi Kepala Sekolah Profesional Era Revolusi 4.0. Yogyakarta: Zahir Publishing.
Haryanto, Agus. 2020. Membuat PPDB Sekolah dan computer based test dengan PHP mysqli. Jakarta: Lokomedia.
Jogiyanto. 2020. Analisis dan Desain Sistem Informasi : Pendekatan Terstruktur Teori dan Praktik Aplikasi Bisnis. Yogyakarta.: Andi Offset.
Karfindo, K. 2017. Pengembangan aplikasi Computer Based Test (CBT) untuk Sekolah Menengah Atas (SMA). Jurnal Ilmiah Teknologi Sistem Informasi Vol. 3 No.1, 42-48.
Miftahul, Jannah. 2010. Aplikasi Multimedia Computer Based Training (CBT) Untuk Bantuan Operasional Sekolah pada Kantor Depag Kabupaten Tangerang. Skripsi Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.
Sidik, Ahmad. 2018. Perancangan Sistem Informasi Computer Based Test. Jurnal Sisfotek Global Vol.8 No. 1, 99-104.
Simarmata. 2017. Internet dan Teknologi Wireless Akses Universal Atas Informasi. Jurnal Interact: Vol 6, no 2, 45-60.
Supratman, Zakir. 2019. Kupas Tuntas Bahasa Pemograman Berbasis Web HTML, PHP, Java+ MySQL. Ponorogo: Wade Group.
Tumbal, Steward. 2019. Perancangan aplikasi Computer Based Training (CBT) berbasis web di SMP Negeri 19 Bandung. Skripsi Universitas Komputer Indonesia.
Uus, Rusmawan. 2018. Membangun Aplikasi dengan PHP, Codeigniter, dan Ajax. Yogyakarta: Elex Media Komputindo.
Yohanes Adio Balan, Sudarmin & Kustiono. 2017. Pengembangan Model Computer Based Test (CBT) Berbasis Adobe Flash untuk Sekolah Menengah Kejuruan. Innovative Journal of Curriculum and Educational Technology IJCET Vol. 6 No. 1, 36-44.
Zulkifli. 2019. Perancangan Aplikasi Multimedia Berbasis Computer Based Training (CBT) pada Bidang Teknik Vokasi. Jurnal Sekolah Tinggi Teknologi Payakumbuh Vol. 18 No.1, 46-54