Pelaksanaan Kebijakan Pemerintah Dalam Perbaikan Tata Ruang di Pidie
Abstrak
Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui peran pemerintah dalam penataan ruang dan implementasinya dalam memperbaiki tatanan kota pidie serta mengetahui faktor yang menghambat pemerintah dalam mengatasi permasalahan tatanan ruang di kabupaten Pidie. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kualitatif yaitu hasil penelitian dideskripsikan secara konkret sesuai dengan peristiwa yang terjadi pada objek penelitian. Adapun hasil dari penelitian ini berdasarkan fakta-fakta bahwa permasalahan paling krusial tentang tata letak kota ruang saat ini dikabupaten Pidie adalah peningkatan pembangunan yang dilakukan pada wilayah yang tidak diperbolehkan yaitu pada pertambakan ikan. Peningkatan jumlah pembangun didasari oleh peningkatan di ibu kota Pidie, adapun beberapa solusi dari pemerintah adalah adanya revisi Rencana Tata Ruang Wilayah (RTRW) dalam upaya mengevaluasi jumlah pemukiman dengan perbaikan aturan. Beberapa hal lainnya seperti perawatan taman-taman kota yang sebelumya terbengkalai telah diberikan wewenang penuh kepada dinas Lingkungan hidup. kurangnya komunikasi antar masyarakat dan pemerintah sehingga berdampak pada kesalahpahaman. Keterlibatan dan keikutsertaan masyarakat dalam mengelola tata ruang sangat diperlukan. Kurangnya sosialisi juga menjadi persoalan tentang penyadaran terhadap pentingnya kebersihan dan pemahaman aturan yang diperlakukan. Adapun kekurangan dari program yang dijalannya Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kabupaten Pidie, kurangnya sosialisasi yang dilakukan pada masyarakat tentang pentingnya menjaga dan marawat keindahan wilayah, tidak adanya keterlibatan organisasi masyarakat atau tokoh masyarakat dalam mensosialiasi serta ikut bekerja sama dalam menyelesaikan permasalahan tata ruang di Kabupaten Pidie.
Kata Kunci: Kebijakan,Pemerintah, Tata Ruang
Teks Lengkap:
PDFRefbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.