EDUKASI BAHAYA SAMPAH PLASTIK TERHADAP EKOSISTEM PERAIRAN PADA SISWA KELAS I MIN 32 KECAMATAN MESJID RAYA KABUPATEN ACEH BESAR

Nurhayati Nurhayati, Azwar Thaib, Ayu Miranda, Cut Fitriyanti, Lia Handayani

Abstract


Pesisir merupakan lingkungan yang sangat penting karena memiliki beragam sumber daya alam. Namun, keberadaan sampah plastik dapat menganggu ekosistem pesisir dan mengancam keseimbangan lingkungan. Sampah plastik yang terbuang sembarangan dan tidak dikelola dengan baik sering kali berakhir di perairan, terutama di laut. Proses degradasi yang lambat dari plastik menyebabkan bertambahnya jumlah mikroplastik di ekosistem perairan. Upaya yang dilakukan untuk mengatasi masalah ini perlu melibatkan pendekatan yang komprehensif termasuk edukasi pada anak-anak tentang dampak buruk sampah plastik terhadap ekosistem perairan. Kegiatan ini dilaksanakan pada tanggal 21 Agustus 2023 di MIN 32 Kecamatan Mesjid Raya Kabupaten Aceh Besar. Peserta yang hadir sebanyak 15 orang. Kegiatan ini dilaksanakan dengan tahapan persiapan, pelaksanaan dan evaluasi. Kegiatan ini juga diiringi dengan permainan edukatif terhadap anak-anak yang terlibat. Berdasarkan pelaksanaan kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) diambil kesimpulan bahwa sampah plastik memiliki dampak serius terhadap ekosistem perairan dan kehidupan laut. Kegiatan edukasi ini dilakukan untuk meningkatkan kesadaran anak-anak sejak dini tentang bahayanya sampah plastik terhadap ekosistem perairan.

Kata kunci: Edukasi, ekosistem, sampah plastik, siswa.


References


Browne, M. A., Crump, P., Niven, S. J., Louise, E., Tonkin, A., Galloway, T., & Thompson, R. C. (2011). Accumulation of Microplastic on Shorelines Woldwide : Sources and Sinks. Enviromental Science and Techology, September. https://doi.org/10.1021/es201811s

Cordova, M. R. (2017). Pencemaran Plastik Di Laut. Oseana, 42(3), 21–30. https://doi.org/10.14203/oseana.2017.vol.42no.3.82

Intan, T., & Rijati, S. (2019). Kampanye Zero Waste sebagai Gaya Hidup pada Mahasiswa dan Ibu Rumah Tangga di Jatinangor ( Analisis Situasional dan Rencana Solusi ). Media Komunikasi Hasil Pengabdian Dan Pemberdayaan Masyarakat, 4(2016), 5–13.

Ningsih, R. W. (2018). Dampak Pencemaran Air Laut Akibat Sampah terhadap Kelestarian Laut di Indonesia. Jurnal Universitas Muhammadiyah Yogyakarta, 0–12.

Puspita, S. (2018). Indonesia Penyumbang Sampah Plastik Terbesar Kedua di Dunia. Tersedia Pada Website Https://Megapolitan.Kompas.Com/Read/2018/08/19/21151811/Indonesiap Enyumbang-Sampah-Plastik-Terbesar-Keduadi-Dunia.

Wibowo, D. N. (2015). Bahaya Kemasan Plastik dan Kresek.




DOI: https://doi.org/10.47647/alghafur.v2i2.1829

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.